presented by

Tom Dixon Goes Virtual with Autumn/Winter 2020 Collection

SHARE THIS
3.12K

Published by Sugar & Cream, Monday 24 August 2020

Text by Auliya Putri, Images Courtesy of Tom Dixon

A Tour Inside the Historic Coal Office

Tom Dixon menjamu para ‘tamu’ melalui event virtual dalam rangka meluncurkan koleksi terbarunya untuk musim dingin 2020. Selama tiga hari dimulai pada tanggal 16 Juli 2020, label asal Inggris ini menyajikan siaran langsung dari markas besarnya di King’s Cross – London, The Coal Office. Acara ini dihadiri oleh para journalist dan customer lebih dari 400 orang. Acara interaktif ini pun di nahkodai oleh sang desainer, Tom Dixon, mulai dari tour mengelilingi kantor, presentasi produk baru, hingga sesi tanya jawab.

Tom Dixon (Lampu CODE)| FOG

Untuk produk-produk terbarunya terdiri dari 7 koleksi menarik. Mulai dari PUCK Collection; serangkaian gelas cocktail, lalu MILL sebagai pahlawan di dapur melalui set grinders inovatifnya, FOG sebagai eksperimen pertama Tom Dixon dalam memproduksi incense. Tambahan anggota dalam koleksi Swirl yaitu SWIRL CANDLE, material CORK inovasi terbaru yang sudah diperkenalkan melalui rangkaian meja. Koleksi MASS yang dibuat seluruhnya dengan material brass, dan tentunya koleksi pencahayaan CODE yang dibuat atas kolaborasi dengan Prolicht.

Screen print dari acara press conference daring yang diselenggarakan oleh Tom Dixon Studio


Presented by Melandas Indonesia

Simak juga : Meja masif dengan material brass yang fenomenal ‘MASS’ di sini.

SWIRL

Seluruh koleksi tersedia mulai September 2020 namun sudah bisa dipesan melalui sistem online pre-order di situs tomdixon.net.

PUCK | MILL

Coulisse | INKZipblind & VF