presented by

Buttonscarves Hadir di Cibubur dengan Butik Terbesar Pertama di Indonesia

SHARE THIS
5.01K

Published by Sugar & Cream, Tuesday 21 July 2020

Text by Dira Rohmatun, images courtesy of Buttonscarves

@ Trans Studio Mall, Cibubur

Kabar gembira untuk para pencinta koleksi Buttonscarves! Kini, jenama lifestyle tanah air ini membuka butik terbesar perdananya yang terletak di lantai 1 Trans Studio Mall, Cibubur. Butik terbaru ini menawarkan produk terlengkap yang akan memanjakan mata Anda dengan segudang koleksi Buttonscarves yang menawan. Selain itu, terdapat juga koleksi Benang Jarum yang menawarkan busana modern, clean cut, dan effortless yang dapat menjadi penunjang kebutuhan fashion & lifestyle Anda.

“Membuka toko Buttonscarves di Cibubur bertujuan untuk membuat produk Buttonscarves lebih mudah diakses semua orang terutama para BSLady. Kota Cibubur sendiri merupakan wilayah yang strategis. Kami berharap kehadiran toko pertama Buttonscarves di Cibubur ini dapat menjangkau lebih banyak pelanggan baru dan tentunya dapat ikut berkontribusi terhadap perkembangan sektor fesyen Indonesia dengan menghadirkan beragam jenis pakaian dan aksesoris.”, ujar Linda Anggrea selaku Creative Director Buttonscarves.


Presented by Melandas Indonesia

Memiliki luas sebesar 161m2, butik di Kawasan Cibubur ini didesain dengan tampilan modern dan minimalis, yang akan memberikan pengalaman berbelanja yang lebih nyaman dan luar biasa dibandingkan dengan butik Buttonscarves lainnya. Tentunya, selain memberikan kenyamanan, kehadiran butik Buttonscarves Cibubur ini juga bertujuan untuk memperluas jangkauan pasar dan juga menjawab kebutuhan fashion para penggemar Buttonscarves yang sering disebut BSLady.

Coulisse | INKZipblind & VF