Bang & Olufsen – Beosound Balance Collection
Published by Sugar & Cream, Friday 15 May 2020
Text by Auliya Putri, Images Courtesy of Bang & Olufsen
A Poetic Home Speaker by Benjamin Hubert from Studio LAYER
Apakah Anda sedang mencari speaker terbaru untuk mendengarkan musik lebih mengesankan lagi? Bang & Olufsen (B&O) baru saja memperkenalkan koleksi terbarunya Beosound Balance.
Presented by Coulisse | INK
Dirancang atas kolaborasi dengan Benjamin Hubert dari Studio LAYER, Beosound Balance merupakan sebuah speaker canggih yang didesain sebagai interior pieces yang memukau. Berbentuk silinder bermaterialkan solid oak dan kain rajutan halus, membuat koleksi ini memberikan sentuhan ciamik bagi ruangan Anda. Belum lagi inovasi pengeras suara yang ditempatkan dengan cermat memungkinkan Anda untuk mendapatkan suara yang kaya dan tepat secara mendalam. Terlebih, B&O menanamkan teknologi sound control sensoris yang mengundang Anda untuk berinteraksi dengan speaker. Selain itu, koleksi ini pun merupakan speaker multi-ruang yang mendukung Google Chromecast, Apple Airplay, hingga Spotify Connect, maupun Google Assistan dan Amazon Alexa.
Konsep utama Beosound Balance sendiri adalah keindahan estetika dan inovasi seiring dengan budaya yang selalu ditampilkan dari setiap produk B&O. Dimana setiap produk dapat memberikan pengalaman tersendiri bagi Anda dalam menciptakan kegembiraan.

Dior Pre-Fall 2021 Collections
Koleksi Dior Pre-Fall 2021 tampil berbeda dengan mengusung gaya pop dari berbagai era yang menampilkan permainan warna dan bentuk geometris memikat.
read more
VENICE Tub by Kreoo
Kreoo menghadirkan koleksi elegan dengan siluet sederhana namun memancarkan keanggunan unik yaitu VENICE Tub.
read more
A Festive Table Setting by Severiano
Be bright and merry in this festive season! Jakarta based interior designer, Severiano has shown a perfect table decoration for the season.
read more
The Blue Room
Merayakan peluncuran lampu ternama Barovier&Toso dan koleksi 2015 furnitur Giorgetti dari Italia, Prodotti Indonesia X Sugar and Cream mengundang desainer...
read more
Rumah Palem
Unik dan dinamisnya rancangan arsitektur Rumah Palem, karya arsitek Andra Matin tidak lepas dari diplomasi dengan keberadaan posisi pohon palem yang...
read more
The Genius Loci of Alex Bayusaputro
Designer Alex Bayusaputro, the winner of the Designetal Design & Architecture 2014 award in London is always on the move with his design as well as his...
read more