Andrè Fu’s Fargesia
Published by Sugar & Cream, Wednesday 23 December 2015
Andrè Fu Living
Di mana Anda akan merayakan momen pergantian tahun nanti? Bila Hongkong jawabannya, sempatkan diri bertandang ke The Upper House Hotel untuk membeli suvenir guna memperkaya nuansa pesta jamuan tahun baru. Kotak bambu berukir Andrè Fu Living menyimpan Fargesia, wewangian ruangan lansiran arsitek ternama Andrè Fu yang baru saja diluncurkan bulan Desember ini. Melalui aroma yang tercipta, Andrè Fu hendak membawa Anda lebih mengalami rancang desainnya. “Saya terinspirasi untuk menciptakan hal yang nyata dari segala hal yang saya rasakan ketika membangun sebuah ruang. Visi saya dalam produk ini ialah meramu aroma yang berasal dari material utama yang saya gunakan dalam membuat bangunan,” tukas Andrè. Demikian Fargesia lahir. Sebuah nama lain dari bambu asia. Bambu sendiri tak lain ialah material favorit Andrè yang ia gunakan dalam proyek-proyek besarnya. Ia menggandeng ahli parfum asal Argentina, Julian Bedel, untuk mengejawantahkan rasa dalam aroma. “Selain aspek hijau dan earthy dari bambu, saya menciptakan chord special bernuansa rempah yang diambil dari paduan jahe Amerika Selatan, citrus, dan Sichuan pepper. Saya rasa ini bisa merefleksikan citarasa Asia yang Andrè miliki,” kata Bedel yang mengemas Fargesia dalam botol kaca sebesar 100 mili. (Slava) Foto: dok.Andrè Fu Living.
VIVERE GROUP CELEBRATES 40 YEARS OF INNOVATION
VIVERE Group celebrates its 40th anniversary with the theme "PANCA WINDU - YEARS OF EXCELLENCE" to commemorate its four decades of achievement,...
read moreLEMA’S NEW SHOWROOM IN PARIS
Lema opened a Paris showroom featuring Italian design and custom-made furniture, collaborating with My Design to create unique spaces that balance design,...
read moreGARIN NUGROHO AKAN TAMPILKAN PERTUNJUKAN CINE-CONCERT SAMSARA
Garin Nugroho akan menampilkan pertunjukan Cine-Concert bertajuk Samsara di Yogyakarta dan Jakarta. Sebuah pertunjukkan film bisu hitam putih dibintangi...
read moreDIOR: MEN’S EXCEPTIONAL GIFT SELECTION FOR THE FESTIVE SEASON
Discover Dior Men’s exceptional gift selection for the festive season. #diorspring#25
read moreA Spellbinding Dwelling
Rumah milik desainer fashion Sally Koeswanto, The Dharmawangsa kreasi dari Alex Bayusaputro meraih penghargaan prestisius Silver A’ Design Award 2017.
read moreThomas Elliott, Translating the Dreams of Spaces and Shapes
Selama hampir seperempat abad tinggal di Indonesia, simak perbincangan dengan arsitek dan desainer Thomas Elliott.
read more