Valentine’s Day at JW Marriott Jakarta
Published by Sugar & Cream, Monday 10 February 2020
Text by Dira Rohmatun, images courtesy of JW Marriott Jakarta
Valentine’s Dinner Promotion
Express your love for your dear ones on Valentine’s Day with a romantic dinner from JW Marriott Jakarta. Pada 14 Februari yang penuh cinta, hotel berbintang lima ini mempersembahkan berbagai pilihan bersantap mewah di restoran-restoran JW Marriott Jakarta, yang akan memberikan pengalaman mengesankan.
Sailendra restaurant
Dalam ruangan yang dibalut ornamen romantis, Sailendra Restaurant menawarkan paket makan malam prasmanan dan cokelat praline yang menggiurkan, serta segelas mocktail pertama gratis untuk menyempurnakan malam di Hari Valentine. Anda dapat menikmati menu-menu lezat berupa Lobster Mac n’ Cheese, Pizza Love, Baked Salmon Coulibiac, Roasted Peking Duck with Hoisin sauce, Lobster Biryani seharga IDR 700.000++ per pasangan. Tak ketinggalan, penampilan live music yang membawakan lagu romantis melengkapi romantic dinner di malam yang penuh kebahagiaan.
Sementara, Pearl Chinese Restaurant mengajak para pasangan untuk menikmati special set menu dinner dengan sentuhan oriental seharga IDR 1.000.000++ untuk dua orang. Executive Chinese Chef Daniel Foong akan menyajikan sajian nikmat yang meliputi Valentine appetizer (Crispy Shrimp Taro puff with Truffle Sauce, Pan Fried Scallop Special Sauce); Fish Maw, Crab Meat, Winter Melon, Superior Golden Broth soup; main course yaitu Steamed Grouper Fillet with Pickle Lettuce Sauce dan Sautéed Beef with Black Garlic, Wok-fried Lotus Root with Garlic, Shredded Cuttlefish, Wok Fried Mee Sua, Shrimp Meat, XO Sauce serta dessert Chilled Aloe Vera with Peach Gum.
Pearl Chinese Restaurant
Tak ketinggalan, Asuka Japanese Dining pun menyajikan Omakase Set Menu Dinner seharga IDR4.000.000++ per pasangan. Dalam set menu dengan cita rasa yang lezat ini, Anda juga sudah dapat menikmati sajian pembuka spesial yang dipilih langsung oleh Executive Japanese Chef Nishiura Osamu, yang terdiri dari sashimi, amadai mushi kani ankake (tilefish kukus dengan saus kepiting), fugu kotsu mushi (blowfish kukus dengan saus ponzu), beragam sushi, shijimi clam soup dan kudamono (Hokkaido layer cake).
Presented by Interni Cipta Selaras
Yang menarik ketika Anda merayakan Hari Valentine di JW Marriott Jakarta ,para wanita dapat menikmati segelas free mocktail di Blü Martini Bar & Lounge dengan menunjukkan nota makan malam Valentine dari restoran manapun di JW Marriott Jakarta. Tak hanya itu, dessert khas Valentine juga dapat dicicipi oleh para tamu dengan mengunggah momen Valentine di restoran hotel mewah ini, hanya men-tag @jwmarriottjkt dan #ValentineatJWMarriottJKT. Dibalut alunan lagu romantis dari live band di Blü Martini Bar & Lounge menyempurnakan malam Valentine yang indah.
Asuka Japanese Dining
Untuk reservasi dan informasi selengkapnya, silakan hubungi 021 5798 8888 atau WhatsApp 0811 9610 0137.
PAÑPURI'S ART OF GIFTING COLLECTION – JOURNEY TO THE PEAK
Discover three new scents of the PAÑPURI's JOURNEY TO THE PEAK collection, which allows you to share happiness and well-wishes with yourself and your...
read moreNILUFAR AT SALONE ART + DESIGN IN NEW YORK
At Salone Art + Design in New York ( November 8-11, 2025) , Nilufar presented a curated selection of pieces that showcase the gallery’s vision of design...
read moreMUSEUM MACAN ANNOUNCES KORAKRIT ARUNANONDCHAI’S FIRST MAJOR SOLO PRESENTATION IN INDONESIA
Museum MACAN presents Korakrit Arunanondchai's artwork, "Sing Dance Cry Breathe |as their world collides onto the screen" for the first time from November...
read moreJFW 2025 OPENING PARADE ''Kain Nusantara''
Jakarta Fashion Week 2025 kicked off with a vibrant "Kain Nusantara" fashion parade, showcasing designs and brands using wastra fabrics, in line with the...
read moreA Spellbinding Dwelling
Rumah milik desainer fashion Sally Koeswanto, The Dharmawangsa kreasi dari Alex Bayusaputro meraih penghargaan prestisius Silver A’ Design Award 2017.
read moreThomas Elliott, Translating the Dreams of Spaces and Shapes
Selama hampir seperempat abad tinggal di Indonesia, simak perbincangan dengan arsitek dan desainer Thomas Elliott.
read more