presented by

UNIQLO UT Star Wars Reimagined by 3 Japanese Artists

SHARE THIS
3.17K

Published by Sugar & Cream, Thursday 09 May 2019

Text by Auliya Putri, images courtesy of UNIQLO Indonesia

Jun Takahasi, Tetsu Nishiyama, NIGO

Film ikonik Star Wars sudah menjadi favorit dari banyak orang di dunia. Banyak pula label-label ternama internasional yang memakai grafisnya dalam sebuah koleksi khusus. Tak terkecuali label retail besar UNIQLO, yang sudah berkali-kali mengeluarkan koleksi UT dengan grafis ikonik Star Wars.

Dalam peluncuran perdana proyek terbarunya, Master of Graphic, UNIQLO menggandeng tiga seniman Jepang ternama untuk mengkreasikan ulang grafis Star Wars. Ketiga seniman tersebut ialah Jun Takahashi, Tetsu Nishiyama, dan Direktur Kreatif UT, NIGO. Di mana mereka bertiga menggambar ulang dengan gaya khas masing-masing.

Seperti Jun Takahashi yang menampilkan droid R2-D2 dan C-3PO, juga gemar habitat karakter Ewok dalam sentuhannya yang unik. Ia menuturkan bahwa koleksi ini merupakan sebuah kanvas dari sensitifitas yang Ia miliki.


Presented by Som Santoso

Sedangkan Tetsu Nishiyama membuktikan kecintaannya terhadap film Star Wars melalui koleksi ini. Dengan mengambil salah satu karakter Dewback sebagai motifnya. Selain itu, Ia juga menampilkan grafis poster penyeleksian Mandalorian dan Boba Fett dalam nuansa psychedelic.

Sedangkan NIGO memilih karakter Greedo sebagai bintang utamanya. Ia juga menampilkan kalimat ikonik dari karakter YODA di salah satu bagian belakang koleksinya.

Koleksi UNIQLO UT Master of GraphicsStar Wars tersedia untuk anak-anak dan dewasa. Sudah bisa Anda dapatkan di seluruh gerai UNIQLO Indonesia dengan harga berkisar dari IDR 149.000 hingga IDR 199.000.

Coulisse | INKZipblind & VF