SANDEI AT ARCH:ID 2023
Published by Sugar & Cream, Monday 01 May 2023
Images courtesy of Sandei
Sandei Collaboration: Innovating Your Space
Pada acara ARCH:ID 2023 lalu, Sandei sebagai jenama blinds terkemuka di Indonesia, semakin diakui inovasi terbaik di bidangnya (blinds dan partitions) memiliki teknologi Eropa mutakhir, turut berpartisipasi dengan berkolaborasi menampilkan instalasi yang unik, sarat estetika, dan indah.
Salah satunya yang paling menarik adalah Paviliun Ahmad Djuhara. Berlokasi di dekat entrance gate, instalasi yang berdominasi merah dan putih ini didesain sedikit ‘nyeleneh’ berbentuk lorong sepanjang 35 m. Paviliun Ahmad Djuhara menjadi bagian Featured Exhibition dengan menampilkan Tribute to Djuhara. Alm. Ahmad Djuhara, sang arsitek yang sebagai salah satu inisiator ARCH:ID.
Presented by Coulisse | INK
Paviliun Ahmad Djuhara ini didesain oleh Gregorius Yolodi dari d-associates architect, dan menjadi bagian dari Wonders of Weaving, WOW Neighbors. Sandei pun berkolaborasi dengan ‘menutup’ beberapa ‘jendela’ dengan koleksi blinds berwarna merah yang indah. Instalasi ini disupport dari beberapa kolaborator ternama seperi SSA Lighting, Tridaya Dinamika Elektrindo, Gema Semesta, Byo Living, Somfy International, Ateja Textiles, dan CS Laminates.
Pada paviliun ini menggambarkan sebuah perjalanan panjang menuju hal yang lebih besar dan lebih baik lagi, sebuah gambaran perjalanan Djuhara yang perlahan-lahan semakin matang dari waktu ke waktu. Berjalan dalam semangat dan kecintaannya pada arsitektur dan profesinya, dengan menampilkan testimoni dari beberapa kolega, dokumentasi, serta maket karya Alm. Ahmad Djuhara.
Dan, yang kedua Sandei dan bagian dari Feature Exhibition menyuguhkan instalasi unik dan mungkin out of the box bisa menggambarkan instalasi ini. Dengan nama To See, Reflect & Identity, menyajikan lapisan kain Sandei dibentuk untuk mengintensifkan bahasa horizontal, dan permukaan reflektif ditempatkan untuk meningkatkan kedalaman kulit luar.
Instalasi To See, Reflect & Identity dirancang oleh FFFAAARRR Architects dan menjadi bagian dari Wonder Of Weaving (WOW) Neighbors berkolaborasi dengan BYO Living.
Instalasi Curator Statement (WOW x Sandei) ini bertujuan untuk menyampaikan semangat ARCH:ID 2023, bukan untuk mencari jawaban pasti dibalik “Identitas?”, melainkan untuk membuka perbincangan yang konstruktif. Rangkaian kualitas yang dipantulkan dibawa ke dalam untuk memungkinkan setiap pengunjung memiliki perspektif mereka sendiri yang unik dan terbuka melalui permukaan reflektif.

LOUIS VUITTON HOME COLLECTIONS 2025: A NEW CHAPTER IN THE ART OF LIVING
Louis Vuitton unveils The Home Louis Vuitton Collection 2025 entering a new chapter in its history – a complete lifestyle universe.
read more
JOHN HARDY X BILLIE EILISH & FINNEAS: REDEFINING DIAMOND JEWELRY WITH A CONSCIENCE
John Hardy, Billie Eilish, and Finneas usher a new era where sustainability becomes the ultimate expression of luxury.
read more
BAR KUN, KYOTO: WHERE STILLNESS MEETS DESIGN
Nature, architecture, and Ritzwell elegance—Bar Kun in Kyoto is where stillness meets design
read more
THE LANGHAM, JAKARTA MARKS FOUR YEARS WITH A WEEK OF GIVING BACK
The Langham, Jakarta marks its 4th anniversary with a week dedicated to gratitude, unity, and community impact.
read more
W RESIDENCE IN SOUTH JAKARTA BY MICHAEL CHANDRA
Michael Chandra, founder of MNCO Studio Design has created the W Residence with an aesthetically pleasing, practical, and pleasant home from all...
read more
PELUNCURAN PERDANA LEGANO HOME MENGGANDENG AGAM RIADI DI ST REGIS RESIDENCE JAKARTA
Peluncuran perdana LEGANO HOME menggandeng Agam Riadi di St. Regis Residence Jakarta: menyatukan kemewahan dan jiwa dalam sebuah ruang.
read more