Nestudio – A Nest is More Than Just a Home
Published by Sugar & Cream, Tuesday 18 September 2018
Text by Auliya Putri, Images Courtesy of Nestudio.com
A New Furniture Label For Your Modern Home
Memiliki hunian yang nyaman dan cantik sepertinya merupakan idaman setiap pemiliknya. Dimana rumah mereka jadikan sebagai tempat untuk beristirahat, dan menjadi diri sendiri tanpa ditutupi. Apalagi rutinitas dan kehidupan di Ibu Kota Jakarta yang terbilang padat menjadikan rumah menjadi sebuah kebutuhan utama sebagai tempat melepaskan segala penat.
Apalah sebuah rumah tanpa desain interior dan furnitur yang memenuhi selera Anda? Walau masih terbilang baru, Nestudio sebagai label furnitur menyajikan produk furnitur dan aksesori rumah dengan desain eksklusif dan tentunya melalui kualitas yang terbaik. Sebagai bagian dari Djarum Group, Nestudio dibuat oleh manufaktur ternama Indonesia, Kudos Istana Furniture yang memiliki pengalaman lebih dari 20 tahun dalam menghasilkan produk brand internasional premium.
Erika Amalia, mewakilkan Nestudio, pada acara peluncuran di Ninety Nine Grand Indonesia (5 September 2018), menjelaskan bahwa Nestudio memiliki semangat untuk memberikan yang terbaik kepada konsumen. Mulai dari desain hingga penggunaan material yang sangat detail sampai dengan pemilihan gaya ‘mid century glam’ yang tidak akan termakan waktu.
Ia menambahkan, di koleksi pertama ‘Turquoise Cream Collection’, Nestudio menawarkan desain dan gaya yang segar. Ditambah dengan kekuatan pada detail yang menjanjikan ‘personal statement’ yang kuat. Mengusung tagline “A Nest is more than just a home,” Nestudio ingin memberikan sebuah inspirasi hunian yang nyaman, homey namun tidak mengorbankan estetika serta memiliki harga yang bersaing.
“Sebagai label furnitur baru di Indonesia, Nestudio rasanya sudah bisa menjadi acuan bagi industri furnitur dalam negeri dimana mereka secara keseluruhan menggarap kreasi inovatif karya desainer Indonesia,” ujar Lea Aviliani Aziz, Himpunan Desainer Interior Indonesia, pada acara pembukaan.
Berniat untuk melihat ataupun membelinya? SIla kunjungi nestudio.com untuk katalog yang lebih lengkap, atau dengan mengunjungi situs blibli.com. Untuk saat ini, Nestudio hanya melayani pembelanjaan secara online saja, namun Erika menjanjikan bahwa kemungkinan pada tahun 2019 nanti, Nestudio akan membuka gerai offline-nya.

PELUNCURAN PERDANA LEGANO HOME MENGGANDENG AGAM RIADI DI ST REGIS RESIDENCE JAKARTA
Peluncuran perdana LEGANO HOME menggandeng Agam Riadi di St. Regis Residence Jakarta: menyatukan kemewahan dan jiwa dalam sebuah ruang.
read more
DIORIVIERA 2025 UNVEILS A TROPICAL DREAMSCAPE AT FOUR SEASONS RESORT BALI
Step into a sun-drenched Dior dream at Four Seasons Bali, Jimbaran Bay where fashion, fantasy, and seaside elegance come together in the enchanting...
read more
PELUNCURAN PERDANA LEGANO HOME MENGGANDENG AGAM RIADI DI ST REGIS RESIDENCE JAKARTA
Peluncuran perdana LEGANO HOME menggandeng Agam Riadi di St. Regis Residence Jakarta: menyatukan kemewahan dan jiwa dalam sebuah ruang.
read more
URBANJOBS UNVEILS INTERIORS FOR THE SCALLA RESTAURANT
SCALLA, a posh restaurant with a Mediterranean flair located in Istanbul's famed Beykoz neighborhood, has its interiors unveiled by URBANJOBS.
read more
W RESIDENCE IN SOUTH JAKARTA BY MICHAEL CHANDRA
Michael Chandra, founder of MNCO Studio Design has created the W Residence with an aesthetically pleasing, practical, and pleasant home from all...
read more
PELUNCURAN PERDANA LEGANO HOME MENGGANDENG AGAM RIADI DI ST REGIS RESIDENCE JAKARTA
Peluncuran perdana LEGANO HOME menggandeng Agam Riadi di St. Regis Residence Jakarta: menyatukan kemewahan dan jiwa dalam sebuah ruang.
read more