London Design Biennale 2018

SHARE THIS
3.07K

Published by Sugar & Cream, Tuesday 24 July 2018

Text by Auliya Putri, Images Courtesy of London Design Biennale

Somerset House, 4 – 23 September 2018

Merayakan London sebagai pusat desain yang disegani secara internasional, London Design Biennale menampilkan kreativitas dan inovasi dari berbagai negara di seluruh dunia. Untuk edisi keduanya, London Design Biennale menjelajahi keadaan emosional manusia yang terinspirasi dari teori “seven universal emotions” oleh Charles Darwin; Anger, Contempt, Disgust, Fear, Happiness, Sadness dan Surprise. Bertempat di Somerset House, selama tiga minggu penuh acara ini menampilkan beragam karya dari 40 negara partisipan yang menunjukan bagaimana desain sebenarnya mempengaruhi setiap aspek kehidupan manusia.

Baca juga partisipasi Indonesia dalam London Design Biennale 2016 di sini.

Anda dapat berinteraksi dengan karya para arsitek, desainer, ilmuwan, penulis, dan seniman. Karya-karya tersebut diantaranya berbentuk patung, lukisan, AI dan robot, virtual reality, hingga instalasi digital dan pertunjukan seni. Selain menyiratkan emosi, karya-karya ini turut membahas isu-isu dunia seperti sustainability, pollution, civic responsibility, water and migration.

London Design Festival 2018 diselenggarakan pada 4 – 23 September 2018 di Somerset House, Strand – London, WC2R 1LA United Kingdom.

Coulisse | INKZipblind & VF