Lanvin Pre-Fall Collection 2017

SHARE THIS
4.52K

Published by Sugar & Cream, Monday 05 June 2017

A Force of Tenderness

Desainer Bouchra Jarrar terus berevolusi dengan rancangannya sebagai Artistic Director Lanvin seperti yang terlihat pada koleksi Pre-Collection Fall 2017 yang baru saja dirilis. Dengan benang merah dari musim lalu. Jarrar meracik formula terbarunya mulai dari daywear hingga tampilan cocktail dan evening gowns, semua disisipi signature andalannya atas potongan sensual serta warna berani. Ia juga bermain dengan siluet androgynous style yang kontras dengan blouse feminin dan slit skrits.

Seluruh koleksi Lanvin (Masari Group) bisa Anda dapatkan di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat.
a.2-Lanvin-Femme-Pre-Collection-Fall-'17
Jarrar mencoba menghidupkan kecintaannya pada burung yang Ia bagi bersama pendiri Jeanne Lanvin. Ini banyak muncul pada rancangannya seperti bulu-bulu yang diikat ke jaket dan mantel maupun kerah blouse, beberapa Ia hiasi dengan aksen sayap. Bentuk burung juga disematkan pada bros hingga ikat pinggang.
a.1-Lanvin-Femme-Pre-Collection-Fall-'17
Kelebihan lain yang terlihat kali ini adalah caranya melipat material kain demi melingkari lekuk tubuh seorang wanita. Bagaimana sebuah busana bisa memancarkan keindahan anggun dari seorang wanita. Bagi Anda yang memiliki tubuh semampai dan selera berpakaian yang cenderung glamor, pasti akan mencintai busana yang ditawarkan koleksi ini. (AP)
a.4-Lanvin-Femme-Pre-Collection-Fall-'17
a.3-Lanvin-Femme-Pre-Collection-Fall-'17

Coulisse | INKZipblind & VF