Kartell by Laufen – A Unique Language of Wellness
Published by Sugar & Cream, Friday 10 August 2018
Text by Hermawan K, images courtesy of Kartell by Laufen
Play With The Colours
Kartell by Laufen mendapat lampu sorot tersendiri dalam perhelatan Salone del Mobile dan Milan Design Week tahun ini melalui koleksi yang lebih hidup dan sarat warna.
Perjalanan Kartell by Laufen dimulai 8 tahun silam sebagai hasil interaksi antara Kartell dan Laufen yang ditopang oleh talenta unik Ludovica dan Roberto Palomba. Sejak kemunculan pertamanya pada April 2013, Kartell by Laufen senantiasa menyajikan nilai dan karakteristik berupa inovasi, kualitas, fungsionalitas, dan wellness untuk pengalaman paripurna di kamar mandi.
Elemen warna yang selalu menjadi fitur penting dalam koleksi Kartell by Laufen, kini tidak hanya diaplikasikan pada plastik, namun dieksplorasi ke ragam finish baru untuk material keramik dan keran. Keramik tampil dalam nuansa segar, mulai dari glossy and matte white hingga glossy black and matte gray. Sementara keran hadir dengan finish krom, antrasit, emas, dan tembaga.
Kreasi keramik terbuat dari Saphir keramik, sebuah material ramah lingkungan berperforma tinggi, yang dirancang dengan garis-garis desain bersahaja yang menyandang minimalisme elegan. Bahan Saphir keramik mampu membuat wastafel dan sebagainya dirancang lebih tipis dari bahan keramik biasa dan lebih kuat.
Di ajang Milan Design Week, Kartell by Laufen mencuri perhatian dengan sebuah instalasi artistik layaknya museum di jantung Brera Design District, tepatnya di flagship store Kartell by Laufen di Via Pontaccio. Untuk pertama kalinya, Kartell by Laufen mempresentasikan upaya konseptual dan eksplorasi atas wastafel yang mengombinasikan desain dan riset.
Aura Timur dan Barat bertemu dalam sebuah atmosfer pemantik emosi. Tampak dinding dengan nuansa jingga dari palet Le Corbusier, sebagai bentuk tribut untuk corak warna yang merepresentasikan kelahiran Kartell by Laufen. Display dengan meja di bagian tengah menonjolkan bentuk tradisional dan siluet memikat. Dinding-dinding showroom seakan membentuk backdrop bagi karya-karya fotografi yang mengilustrasikan eksperimentasi dari korelasi antara makanan dan kamar mandi.
Melalui koleksi dan instalasinya, Kartell by Laufen menampilkan sebuah pertunjukan imajinatif dengan segala keunikan ekspresi yang menyodorkan interpretasi baru terhadap kebutuhan kehidupan modern.

TOM DIXON UNVEILS AW25 COLLECTION AT MILAN DESIGN WEEK
Tom Dixon's striking AW25 Collection debuts at Milan Design Week 2025, showcasing innovative design and craftsmanship.
read more
DIOR UNVEILS REOPENED DIOR BOUTIQUE IN PLAZA INDONESIA
Dior is reopening its Plaza Indonesia boutique, featuring an ultra-modern interior and a luminous atmosphere, paying tribute to ceramicist Hylton Nel and...
read more
MARUNI COLLECTION 2025 AT SALONE DEL MOBILE.MILANO 2025
Sneak peek Maruni Collection 2025 that will presented at Salone del Mobile.Milano 2025, Fiera Milano in Hall 22, Stand A16 from April 8 - 13, 2025.
read more
SAMSUNG PERKENALKAN GALAXY A SERIES TERBARU DENGAN FITUR AWESOME INTELLIGENCE (AI)
Ada yang baru dari Samsung! Untuk pertama kalinya, Samsung memperkenalkan fitur Awesome Intelligence (AI) secara eksklusif pada rangkaian Galaxy A Series...
read more
FONTANAARTE AT MDW 2025
FontanaArte will showcase an exclusive installation, "Sempre Blu," during Design Week 2025 in Milan, featuring Daniela Puppa and Franco Raggi, balancing...
read more
OPPO INDONESIA, MASTERCARD, DAN YCAB FOUNDATION MERAYAKAN UMKM PEREMPUAN UNGGUL DALAM LITERASI FINANSIAL DAN DIGITAL
OPPO Indonesia bersama Mastercard dan YCAB Foundation menggelar acara Penutupan dan Penyerahan Hadiah Program Power Up The Woman MSMEs (pelatihan intensif...
read more
W RESIDENCE IN SOUTH JAKARTA BY MICHAEL CHANDRA
Michael Chandra, founder of MNCO Studio Design has created the W Residence with an aesthetically pleasing, practical, and pleasant home from all...
read more
A Spellbinding Dwelling
Rumah milik desainer fashion Sally Koeswanto, The Dharmawangsa kreasi dari Alex Bayusaputro meraih penghargaan prestisius Silver A’ Design Award 2017.
read more