Indonesia-London Design Biennale

SHARE THIS
4.09K

Published by Sugar & Cream, Tuesday 06 September 2016

Indonesia Pavilion

Atas inisiatif dari Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF), Indonesia untuk pertama kalinya berpartisipasi dalam ajang perdana London Design Biennale 2016 yang akan berlangsung dari tanggal 7-September 2016 di London, Inggris.
b
Indonesia adalah salah satu perserta dari 37 negara yang mengambil bagian dari keceriaan pesta desain tersebut dengan tema besar “Utopia by Design” berlokasi di Sommerset House, tepi sungai Thames kota London.
c
Untuk ajang bergensi ini, dibentuk tim kurator yang dipilih terdiri dari arsitek Danny Wicaksono, desainer interior Diana Nazir, Hafiz Ranjacale, Direktur Artistik ARKIPEL dan Hermawan Tanzil, Leboye.  Menyesuaikan dengan tema besar dari pameran dan mengaitkan dengan situasi dunia politik international mengenai kedamaian, tim kurator mengangkat isu Konferensi Asia-Afrika 1955 sebagai landasan dari Paviliun Indonesia di London.
d
Paviliun sendiri akan diberi judul ‘FREEDOME” yang kemudian akan dituangkan melalui kolaborasi antara Adi Purnomo, Bagus Pandega dan Irwan Ahmett dengan dukungan para desainer serta seniman terpilih yaitu Agra Satria, Fandy Susanto, Max Suriaganda, Savina Lavinia, Suyenni dan Yola Yulifianti.
e
Pameran akan menitik beratkan pada pencarian yang tidak pernah putus mengenai “kemerdekaan”, “kedamaian”, “kemanusiaan” dan “perdamaian”.(JW)

 

Coulisse | INKZipblind & VF