HERMÈS WOMEN’S RTW SPRING-SUMMER 2022 COLLECTION
Published by Sugar & Cream, Tuesday 26 October 2021
Text by Farida Esti, images courtesy of Hermès
Let’s Fly Off To The Sun
Summertime dan traveling. Dua kata yang dirindukan banyak orang ini membutuhkan satu kunci penting, yakni outfit yang fashionable. Karenanya Hermès mempersembahkan Women’s Ready-To-Wear Spring-Summer 2022 Collection pada Paris Fashion Week pada 2 Oktober 2021 lalu. Tak tanggung-tanggung fashion show ini diselenggarakan di airport hangar Le Bourget yang terletak cukup jauh dari kota Paris.
Simak di bawah ini peragaan busana Hermès untuk Spring-Summer 2022 Collection
Presented by MOIRE Rugs
Creative Director Hermès women’s ready-to-wear, Nadège Vanhee-Cybulki, ingin memberi kebebasan kepada wanita untuk bergerak dan mengekspresikan dirinya melalui koleksi ini. Ia menambahkan sentuhan modern pada busana bersiluet feminin, seperti penambahan paper-bag waists pada rok atau celana panjang. Palet warna yang diusung bernuansa sunset dan netral khas musim panas.
Dimulai dengan setelan warna rosewood-beige berbahan katun satin dengan aksen lambskin warna ebony–brown yang dihiasi kancing mutiara dan strap fastening. Ada juga crop top cotton poplin warna hazel-brown bermotif Cliquetis aquarelle yang dipadankan dengan rok model serut di bagian pinggang menggunakan warna dan motif senada.
Para model berjalan dengan latar instalasi backdrop sunshine yellow yang dilukis langsung oleh seniman Flora Mascovici. Di akhir acara, semua model berjajar menghadap audience dan backdrop di belakangnya terbuka menampakan runway Le Bourget airport. Sebuah pesawat mendarat tepat di landasan sebagai klimaks dari fashion show Hermès Women’s Ready-To-Wear Spring-Summer 2022 Collection.

LOUIS VUITTON REOPENS A MILANESE ICON ON VIA MONTENAPOLEONE
Louis Vuitton unveils a bold new vision with the reopening of its historic flagship at Via Montenapoleone, Milan. Inclusive of the opening of the fine...
read more
MURAI ART PROJECTS PRESENTS “THE KNIGHT’S DREAMS”
Saksikan karya terkini (lukisan dan patung) dari seniman Apin, Gula (Gusto Laboratory), dan Rato dalam pameran The Knight’s Dreams mulai 16-31 Mei, 2025...
read more
THE OPENING OF THE CHRISTIAN DIOR: DESIGNER OF DREAMS EXHIBITION IN SEOUL
Dior Unveils “Designer of Dreams” in Seoul with a Star-Studded Celebration.
read more
ART JAKARTA GARDENS 2025
With such a fantastic open-air fair, Art Jakarta Gardens shows how art can reflect and endure through the ages as the art world adjusts to constantly...
read more
W RESIDENCE IN SOUTH JAKARTA BY MICHAEL CHANDRA
Michael Chandra, founder of MNCO Studio Design has created the W Residence with an aesthetically pleasing, practical, and pleasant home from all...
read more
A Spellbinding Dwelling
Rumah milik desainer fashion Sally Koeswanto, The Dharmawangsa kreasi dari Alex Bayusaputro meraih penghargaan prestisius Silver A’ Design Award 2017.
read more