Heaven Lights Launch HL Raya Collection
Published by Sugar & Cream, Monday 03 May 2021
Text by Dira Rohmatun, images courtesy of Heaven Lights
Heaven Lights Virtual Show 2021 View on Heaven Lights Youtube Channel
Momentum Bulan Suci Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri, dimanfaatkan oleh jenama mode untuk mengeluarkan koleksi dengan gaya andalannya. Salah satunya yaitu Heaven Lights yang mempersembahkan koleksi HL Raya dalam gelaran unik melalui Heaven Lights Virtual Show 2021. Sebuah virtual fashion show pertama dalam bentuk video yang diproduksi di Gunung Bromo.
Koleksi Ramadhan dan Idul Fitri kali ini terinspirasi oleh ragam keindahan flora dengan tajuk “Wild Imaginings”. Di mana koleksinya terbagi atas tiga segmen yaitu, pertama terinspirasi dari bunga tulip, kedua dari bunga ephesus asal Turki, dan terakhir sang bunga abadi edelweiss yang jadi salah satu daya tarik dari Gunung Bromo.
Menjadi segmen koleksi yang paling berkesan, inspirasi bunga edelweiss ini juga menjadi alasan Gunung Bromo menjadi latar virtual fashion show tahun ini. Selain menghadirkan motif-motif baru dengan konsep show yang unik, Heaven Lights juga memperkenalkan inovasi tekstil yang mereka sebut “HL Polysilk”.
Presented by Interni Cipta Selaras
“Kalau harus digambarkan, HL Polysilk ini gabungan antara sutra dengan sentuhan polycotton, jadinya ketebalannya pas dan teksturnya flowy. Tentunya jadi tidak panas dan sangat lembut saat disentuh tangan,” ungkap Jihan Malik, salah satu pendiri Heaven Lights.
Ragam busana dalam palet coklat, kuning, jingga, putih, hingga biru tampak berkibar lembut di tengah hamparan pasir Bromo. Dengan corak bunga yang cantik dalam pilihan warna khas Heaven Lights yang lembut ini, hadir dalam berbagai potongan tunik dan A-line berpadu dengan printed scarf tampak bersahaja untuk hari raya.
Koleksi HL Raya “Wild Imaginings” ini dapat diperoleh secara eksklusif melalui aplikasi Heaven Lights, yang dapat diunduh di App Store dan Play Store.
APARTAMENTO X BD COLLECTION
Apartamento and BD Barcelona have partnered to create a unique collection of everyday objects by four artists, showcasing creative freedom and...
read moreSEJAUH MATA MEMANDANG PRESENTS ''Republik Sebelah Mata'' AT JFW 2025
Sejauh Mata Memandang, in collaboration with Eko Nugroho and Felix Tjahyadi, presented a special collection at JFW2025, "Republik Sebelah Mata,"...
read moreKAREN NIJSEN IN "Satu Langkah Satu Karya"
Remarkable "Satu Langkah Satu Karya", founded by Karen Nijsen, a finalist for Miss Universe Indonesia 2024 has a mission to promote environmental...
read moreMUSEUM MACAN ANNOUNCES KORAKRIT ARUNANONDCHAI’S FIRST MAJOR SOLO PRESENTATION IN INDONESIA
Museum MACAN presents Korakrit Arunanondchai's artwork, "Sing Dance Cry Breathe |as their world collides onto the screen" for the first time from November...
read moreA Spellbinding Dwelling
Rumah milik desainer fashion Sally Koeswanto, The Dharmawangsa kreasi dari Alex Bayusaputro meraih penghargaan prestisius Silver A’ Design Award 2017.
read moreThomas Elliott, Translating the Dreams of Spaces and Shapes
Selama hampir seperempat abad tinggal di Indonesia, simak perbincangan dengan arsitek dan desainer Thomas Elliott.
read more