Dior Men Summer 2020
Published by Sugar & Cream, Thursday 04 July 2019
Text by S&C, images and videos courtesy of S&C
SUPPLE, FLUID, GENTLY STRUCTURED AND FEATHERWEIGHT
Penjelajahan Kim Jones pada koleksi busana pria untuk rumah mode Dior tidak diragukan lagi: kian membekas pada setiap koleksi yang diperagaan. Khusus untuk Dior Men Summer 2020 yang digelar di Paris pada tanggal 21 Juni lalu. Ada sentuhan baru yang berani namun secara halus berhasil mendobrak kesan kekakuan dan klasik jas pria dan busana kasual lainnya. Kim Jones berani memperlihatkan bahwa busana pria Dior terus bergerak maju, terus menciptakan pembaruan pola tren untuk rumah mode Dior dengan mengakses keanggunan masa lalu. Past is the new future!
Koleksi musim semi dan panas ditandai dengan lansekap konseptual yang lembut, mengalir, terstruktur secara halus dan ringan. Ideologi dan cetak biru masa lalu ditafsir ulang dan dirancang menjadi template terbaru ala Kim Jones untuk masa depan. Ingat rumah mode Dior sangat menghargai sejarah perjalanan modenya. Kreasi Kim Jones pun akan dicatat dan dipakai sebagai referensi untuk kelanjutan koleksi busana pria rumah Dior berikutnya.
Presented by Maison Haim
Suasana peragaan berkesan surreal melalui hamparan pasir halus berwarna merah muda dan ditengahnya dipasang patung huruf kapital DIOR yang cukup masif selaras dengan koleksi yang ditampilkan. Untuk mendukung suasana surreal ini, Kim Jones berkolaborasi dengan multi-displin seniman yaitu Daniel Arsham. Untuk aksesoris, kolaborasi dengan desainer perhiasan ternama Yoon Ahn yang menampilkan kesan usang, tua, dan terpecah-pecah.
Detail
Penampakan berapa penggalan masa lalu ditandai dengan hadirnya cetakan koran ikonis dari desainer John Galliano, motif toile de jouy, monogram oblique Dior, tas sadle ikonis Dior turut direka ulang dengan gagasan kontemporer berubah menjadi kurva/lekukan pemanis jas dan coat.
Detail
Detail
Koleksi ini kian memperlihatkan pembaruan signifikan busana pria yang mendobrak kekakuan sebelumnya. Memperlihatkan hasil penjelajahan progresif Kim Jones dengan perjalanan panjang sejarah rumah mode Dior. Kini busana pria tampil dengan silouet yang lembut nan dramatis.

Dior Presents Dior Lady Art 5#: Meet The Artists
Dior presents "DIor Lady Art #5" with high-end creativity and craftsmanship by 10 international artists.
read more
LIGHT ON Gustav Klimt by Davide Groppi
Light on Gustav Klimt’s Portrait of a Lady by Davide Groppi in Ricci Oddi Gallery, Piacenza, Italia.
read more
A Festive Table Setting by Severiano
Be bright and merry in this festive season! Jakarta based interior designer, Severiano has shown a perfect table decoration for the season.
read more
An Enchanting Private Office by Domus Living Studio (Part. 1)
Severiano, pendiri Domus Living Studio menampilkan kreasi terbarunya yaitu sebuah private office bergaya Modern Fusion Classic yang memancarkan keanggunan...
read more
Rumah Palem
Unik dan dinamisnya rancangan arsitektur Rumah Palem, karya arsitek Andra Matin tidak lepas dari diplomasi dengan keberadaan posisi pohon palem yang...
read more
The Genius Loci of Alex Bayusaputro
Designer Alex Bayusaputro, the winner of the Designetal Design & Architecture 2014 award in London is always on the move with his design as well as his...
read more