Dior Cruise 2022
Published by Sugar & Cream, Monday 12 July 2021
Text by Farida Esti, images courtesy of Dior
The true character of Greece
Stadium Panathenaic di Athena menjadi saksi kehadiran dewi-dewi Yunani yang mempertontonkan keanggunannya dalam fashion show Dior Cruise 2022 pada 17 Juni 2021 lalu. Selaras dengan lokasinya, koleksi ini terinspirasi dari keindahan mitologi Yunani. Pagelaran fashion makin meriah diiringi live music Ioanna Gika dan orkestra, permainan cahaya, serta fireworks sebagai penutup acara.
Simak spectacular presentation Dior Cruise 2022 by Maria Grazia Chiuri di hadapan sekitar 700 tamu di sini :
Pada koleksi Cruise kali ini Maria Grazia Chiuri dengan berani mengombinasikan gaun-gaun putih klasik khas Grecian beraksen emas dengan sneakers futuristik. Seperti halnya draped dress warna putih dengan potongan asimetris yang menyelimuti bodysuit berwarna kulit, dimulai dari area pundak dan berlanjut ke area pinggul ke bawah, kemudian disempurnakan dengan sneakers beraksen keemasan.
Presented by MOIRE Rugs
Ada pula gaun angsa putih yang sangat mencuri perhatian. Gaun ini terinspirasi oleh gaun yang dipakai aktris Marlene Dietrich saat menghadiri pesta kostum sebagai karakter mitologi Yunani, Leda. Tak melulu soal gaun, Chiuri mengkonstruksi bar jacket menjadi lebih luwes dengan technical fabrication.
Chiuri kembali bekerja sama dengan seniman lokal dalam penggarapan koleksi Dior Cruise 2022. Fisherman’s caps dibuat oleh Atelier Tsalavoutas, dipadankan dengan atasan bergaris hitam dan celana pendek hitam. Ada pun Aristeidis Tzonevraki membuat Book Tote dan Bar Jacket dengan metode sulamnya yang unik. Serta seniman Christiana Soulou menggambar tujuh figur wanita dari mitologi Yunani yang diabadikan Chiuri pada jacquards dalam potongan gaun. Koleksi yang didominasi gugusan warna putih memiliki magnet yang kuat untuk musim semi akan datang.
KAREN NIJSEN IN "Satu Langkah Satu Karya"
Remarkable "Satu Langkah Satu Karya", founded by Karen Nijsen, a finalist for Miss Universe Indonesia 2024 has a mission to promote environmental...
read moreTHE SALONESATELLITE PERMANENT COLLECTION DEBUTS IN HONG KONG
The SaloneSatellite Permanent Collection 1998-2024 Exhibition in Hong Kong to commemorate the 25th anniversary of SaloneSatellite. Showing more than 100...
read moreLIU JO LIVING – CUCCHIARI LOFT 30, MILAN
Cucchiari Loft 30 by Liu Jo Living redefines the new concept of living: a harmonious visual effect.
read moreJFW 2025 OPENING PARADE ''Kain Nusantara''
Jakarta Fashion Week 2025 kicked off with a vibrant "Kain Nusantara" fashion parade, showcasing designs and brands using wastra fabrics, in line with the...
read moreA Spellbinding Dwelling
Rumah milik desainer fashion Sally Koeswanto, The Dharmawangsa kreasi dari Alex Bayusaputro meraih penghargaan prestisius Silver A’ Design Award 2017.
read moreThomas Elliott, Translating the Dreams of Spaces and Shapes
Selama hampir seperempat abad tinggal di Indonesia, simak perbincangan dengan arsitek dan desainer Thomas Elliott.
read more