CITA TENUN INDONESIA (CTI) – ALTERKULTUR
Published by Sugar & Cream, Thursday 04 April 2024
Images courtesy of Cita Tenun Indonesia
Priyo Oktaviano, Amotsyamsurimuda, Danjyo Hiyoji
Sekali lagi Cita Tenun Indonesia mewarnai dunia fashion tanah air dengan pertunjukan koleksi kolaboratif yang indah dan memukau. Bekerja sama dengan Plaza Indonesia dalam menyelenggarakan sebuah peragaan busana bertajuk ALTERKULTUR pada hari terakhir perhelatan Plaza Indonesia Fashion Week 2024.
ALTERKULTUR memaknai dari dua kata: alter dan kultur. Kata pertama, alter, berasal dari bahasa Latin dan Inggris mengandung arti penyesuaian kecil yang kerap memiliki dampak besar atas suatu entitas. Sementara itu, kata kultur yang bersinonim kebudayaan dan peradaban, dalam konteks ini mengacu pada Tenun Nusantara. Sehingga, ALTERKULTUR bertujuan untuk membuat sebuah penyesuaian atau gubahan subtil dalam ranah desain kontemporer pada Tenun, agar Tenun sebagai warisan budaya dapat diterima khalayak modern secara berkesinambungan.
Presented by Coulisse | INK
Parade mode ALTERKULTUR menghadirkan karya dari tiga subtansi mode ternama Indonesia Priyo Oktaviano, AMOTSYAMSURIMUDA, serta Danjyo Hiyoji dengan media Tenun Sobi Sulawesi Tenggara, Tenun Endek Bali, dan Tenun Songket Lombok. Ketiga desainer busana dan label mode tersebut dipercaya dapat memberikan angin segar dalam desain Tenun tanpa menghilangkan esensi Tenun sebagai warisan budaya Indonesia.
ALTERKULTUR merupakan agenda publik kedua Cita Tenun Indonesia di tahun 2024 setelah program acara FASET: Estetika Tenun dalam Modernitas Seni yang bekerja sama dengan D Gallerie dan pelukis Nunung WS di bulan Januari lalu. Di 2024, CTI bergerak dalam misi anual Pemberdayaan Tenun pada Tahap Lanjutan. Dengan misi tersebut, CTI akan mengoptimalkan potensi perajin Tenun lewat LSP Tenun Indonesia, memantapkan sejumlah jenis Tenun dalam klasifikasi luxury goods serta mengembangkan eksplorasi Tenun pada ranah seni dan desain interior.

ALINE ASMAR D'AMMAN X ROSSANA ORLANDI AT MILAN DESIGN WEEK 2025
Architect and designer Aline Asmar d'Amman joins Galleria Rossana Orlandi at Milan Design Week
read more
THE NEW FACE OF CIPUTRA ARTPRENEUR
Ciputra Artpreneur Gallery, which marked its tenth year in 2025, provides great entertainment, art exhibitions, and children's education, emphasizing the...
read more
MARUNI COLLECTION 2025 AT SALONE DEL MOBILE.MILANO 2025
Sneak peek Maruni Collection 2025 that will presented at Salone del Mobile.Milano 2025, Fiera Milano in Hall 22, Stand A16 from April 8 - 13, 2025.
read more
SAMSUNG PERKENALKAN GALAXY A SERIES TERBARU DENGAN FITUR AWESOME INTELLIGENCE (AI)
Ada yang baru dari Samsung! Untuk pertama kalinya, Samsung memperkenalkan fitur Awesome Intelligence (AI) secara eksklusif pada rangkaian Galaxy A Series...
read more
FONTANAARTE AT MDW 2025
FontanaArte will showcase an exclusive installation, "Sempre Blu," during Design Week 2025 in Milan, featuring Daniela Puppa and Franco Raggi, balancing...
read more
OPPO INDONESIA, MASTERCARD, DAN YCAB FOUNDATION MERAYAKAN UMKM PEREMPUAN UNGGUL DALAM LITERASI FINANSIAL DAN DIGITAL
OPPO Indonesia bersama Mastercard dan YCAB Foundation menggelar acara Penutupan dan Penyerahan Hadiah Program Power Up The Woman MSMEs (pelatihan intensif...
read more
W RESIDENCE IN SOUTH JAKARTA BY MICHAEL CHANDRA
Michael Chandra, founder of MNCO Studio Design has created the W Residence with an aesthetically pleasing, practical, and pleasant home from all...
read more
A Spellbinding Dwelling
Rumah milik desainer fashion Sally Koeswanto, The Dharmawangsa kreasi dari Alex Bayusaputro meraih penghargaan prestisius Silver A’ Design Award 2017.
read more