Baccarat Rouge 540

SHARE THIS
14.31K

Published by Sugar & Cream, Wednesday 23 December 2015

The Force of Fusion

Apa yang terjadi apabila dua simbol dalam tataran adiluhung, yaitu Maison Baccarat dan Maison Francis Kurkdjian, melebur sebagai fusi? Hasilnya adalah Baccarat Rouge 540, yang tidak hanya sekadar produk wewangian istimewa, tetapi juga suatu ekspresi yang menyiratkan curahan keahlian. Kristal dicampurkan dengan bubuk emas 24 karat yang berangsur-angsur bermetamorfosis menjadi sebuah kesatuan pada saat mencapai titik suhu 540 derajat, yang menyuguhkan kilau merah menyala. Kehadiran eau de parfum yang intens dengan aroma amber dan floral woody ini menandai perayaan 250 tahun keberadaan Baccarat. Tersedia di The Papilion Duo.

Coulisse | INKZipblind & VF