ASICS – Exclusive Limited Collection To Mark 100th Anniversary of It’s Founder
Published by Sugar & Cream, Wednesday 06 June 2018
Text by Auliya Putri, Images Courtesy of ASICS
For A Happier, Healthier, and Brighter Future
Label sepatu ASICS memberi penghormatan kepada pendirinya, Kihachiro Onitsuka, dengan merilis koleksi edisi terbatas bertemakan bunga matahari. Dalam merayakan hari jadi ke 100 tahun pendirinya, koleksi ini menampilkan desain yang terinspirasi dari kecintaan Onitsuka terhadap seniman Vincent Van Gogh. Bernama, KO100, koleksi ini menawarkan alas kaki dalam warna meriah, seperti merah, oranye, dan kuning yang mencolok.

KO100 Onitsuka Tiger Corsair
KO100 meliputi tiga model sepatu yaitu ASICS Gel-Quantum 360, ASICTIGER Gel-Mai, dan Onitsuka Tiger Corsair.
ASICS Gel-Quantum 360 dihargai sebesar IDR 2.499.000 menyediakan bantalan teknologi inovatif.
ASICTIGER Gel-Mai menawarkan lubang eyelet unik yang membuat nyaman pergelangan kaki, tersedia dalam harga IDR 1.899.000.
Sementara Onitsuka Tiger Corsair tersedia dalam harga IDR 1.699.000 dengan fitur terdepan demi memberikan sepatu yang nyaman.
Seluruh koleksi ini masing-masing hanya terdapat sebanyak 1918 pasang di dunia dan sudah bisa Anda temukan di Onitsuka Tiger Plaza Senayan.

KO100 ASICTIGER Gel-Mai
Onitsuka mendirikan ASICS pada tahun 1949 melalui upayanya membangun kesehatan dan kebahagiaan di dalam pikiran dan tubuh, sebuah misi yang masih dan akan terus berjalan hingga hari ini. Produk terbaru ini pun secara khusus dibuat untuk mencerminkan kepribadian positif dan semangat Onitsuka.

KO100 ASICS Gel-Quantum 360
ASICS juga bermitra dengan organisasi Right to Play, yang membantu anak-anak yang terkena dampak konflik, penyakit, dan kemiskinan di 16 negara. Melalui setiap produk KO100 yang terjual, ASICS akan menyumbang sebesar $10, yang digunakan untuk mensponsori anak-anak di Lebanon untuk berolahraga dan bermain lebih baik.
JIL SANDER AND THONET: A FUSION OF TIMELESS DESIGN AND SUSTAINABILITY
In JS . THONET collection, Jil Sander and Thonet invite you to experience furniture that is not only beautiful but also built to last, embodying a legacy...
read moreFRAG UNVEILS A NEW CHAPTER IN MATERIAL-DRIVEN DESIGN
in 2025 FRAG unveils a new chapter in material-driven design: a collection that deepens its enduring dialogue with materials.
read moreCIERRE1972 PRESENTS BELT AND MAC: TWO ARMCHAIRS DEFINED BY CONTEMPORARY ELEGANCE
Cierre1972’s Dynamic Duo, Defined by Contemporary Elegance
read moreZANELLATO/BORTOTTO (ZB) X DEL SAVIO 1910 - ORIZZONTI AND MARBLE MARBLING
Zanellato/Bortotto (ZB) x Del Savio 1910 unveils Orizzonti and Marble Marbling - a dialogue between artisanal heritage and contemporary design
read moreW RESIDENCE IN SOUTH JAKARTA BY MICHAEL CHANDRA
Michael Chandra, founder of MNCO Studio Design has created the W Residence with an aesthetically pleasing, practical, and pleasant home from all...
read morePELUNCURAN PERDANA LEGANO HOME MENGGANDENG AGAM RIADI DI ST REGIS RESIDENCE JAKARTA
Peluncuran perdana LEGANO HOME menggandeng Agam Riadi di St. Regis Residence Jakarta: menyatukan kemewahan dan jiwa dalam sebuah ruang.
read more

