Hansgrohe Metropol – A Distinctive Style for Premium Bathroom

SHARE THIS
3.42K

Published by Sugar & Cream, Friday 29 June 2018

Text by Anggita D.S, images courtesy of Hansgrohe SE

THE LANGUAGE OF WATER

Kejutan manis datang dari Hansgrohe Metropol, yang baru-baru ini merilis rangkaian mixer terbaru hasil kolaborasi dengan Phoenix Design Studio. Tak hanya membanggakan tiga jenis pilihan handle, namun koleksi ini juga merupakan koleksi pertama yang memiliki floor-standing washbasin mixer yang dapat digunakan dengan free-standing washbasin. Desain yang striking telah lama jadi daya tarik Hansgrohe Metropol, tak terkecuali di koleksi kali ini: kontur geometris yang presisi serta bentuk bola dan persegi panjang yang menyatu dengan permukaan luas hingga memberikan pantulan cahaya yang halus. Bentuk kubik dari dasar permukaan sendiri memberikan kesan estetika yang elegan, namun tetap modern.

Basin mixer sendiri hadir dalam empat ketinggian keran yang berbeda, hingga menyediakan ruang yang cukup luas untuk melakukan berbagai kegiatan dengan leluasa, semisal mencuci tangan, mencukur, atau mencuci wadah.

100 basin mixer dari Hansgrohe Metropol hadir dalam dua versi, yakni dengan panjang jeruji 160 ml atau 190 ml. Model dengan cerobong putar tinggi, misalnya, sangat cocok digunakan untuk mencuci rambut. Dengan ketinggian sekitar 1200 ml, floor-standing basin mixer terbaru dari Metropol tak hanya merupakan sebuah highlight tersendiri di dalam kamar mandi Anda, namun juga bisa diposisikan dengan mudah.

Untuk suasana stylish, rangkaian Metropol yang komprehensif juga meliputi shower dan bathtub mixer untuk instalasi yang terbuka maupun tertutup. Model floor-standing merupakan solusi yang tepat dan menarik untuk free-standing bathtub.

Khusus untuk mixer Metropol, diperkenalkan suatu teknik terbaru untuk pembuatan loop handle. Selain mixer dengan tuas datar, terdapat pula pilihan model dengan pegangan geser yang ramping.

Versi ketiga adalah pegangan mixer dengan teknologi “Select” yang terintegrasi. Ini menggabungkan desain minimalis dengan mudah dan intuitif dengan kontrol “Pilih”: aliran air bisa dinyalakan dan dimatikan pada sentuhan tombol yang sederhana. Jika Anda memiliki tangan bersabun, misalnya, Anda dapat menekan tombol menggunakan bagian belakang tangan atau lengan bawah dan mixer Anda tetap kering dan bersih. Teknologi ini murni mekanis dan bekerja dengan menggunakan kartrid yang dirancang khusus. Kenyamanan tambahan ini tidak memerlukan listrik dan perangkat tambahan di kabinet dasar. Suhu air pun dipilih dengan memutar pegangan. Certainly a better way of living!

Coulisse | INKZipblind & VF