Houses of Style and Inspiration

Between Bright Lights

6.30K

Text by Anggita D.S, Images courtesy of Davide Groppi.


Thursday 27 April 2017

“Koleksi ini merepresentasikan sebuah kelahiran kembali bagi saya: rasanya seakan kami telah menemukan cara baru untuk menciptakan dan menginterpretasikan cahaya. Setelah ‘bermeditasi’ cukup lama, akhirnya beragam ide mulai bermunculan untuk lampu-lampu baru ini. Masa-masa meditasi ini cukup penting, karena di sini saya bisa mengevaluasi dan lebih mengapresiasi ‘kebutuhan primer’ saya untuk membuat lampu. Di satu sisi, saya hanya ingin menciptakan pencahayaan yang indah. Di sisi lain, saya butuh berkomunikasi menggunakan cahaya, bercerita dan menciptakan metafora. Saya telah melakukan semua ini dengan fokus pada kesederhanaan, tapi di saat yang sama juga memanfaatkan kreativitas dan semangat untuk menciptakan sesuatu, yang sudah lama menjadi bagian besar dari pekerjaan saya dan membuatnya unik.”

01
01 Infinito, Morsetto, QuiQuoQua, Tetatet Flûte, Flash, Hashi

Demikian kata Davide Groppi, desainer lampu dari Italia, mengenai koleksi terbarunya yang diperkenalkan di ajang akbar pesta desain Salone del Mobile: Euroluce dan juga di showroom miliknya, Spazio Esperienze. Koleksinya kali ini terinspirasi dari keberagaman dunia Barat dan Timur––the never-ending fascination with these two different yet complementary worlds. Di satu sisi, mudah untuk mengenali bahwa ada kemiripan antara visi Davide dengan konsep fungsionalisme ala Skandinavia: karya-karyanya yang modern nan elegan disandingkan dengan furnitur asal kawasan Eropa Utara tersebut dengan memorabilia dari era dahulu. Lampu-lampunya didesain berdasarkan sebuah konsep yang telah mengakar sedemikian rupa ke dalam simplicity, weightlessness, emotion, dan inventiveness, tapi juga bermaksud mencari cara agar “hidup berkualitas tinggi” dapat diaplikasikan dalam hidup sehari-hari.

01
01 Flash, Hashi, Infinito, Morsetto, QuiQuoQua, Tetatet Flûte

Melengkapi kebutuhan akan hal-hal bersifat fungsional, Davide Groppi turut menambahkan esensi dari sebuah tradisi pada hasil karyanya. Seringkali, Anda akan bisa menemukan sentuhan budaya Jepang di karyanya yakni dalam penemuannya, kemurniannya, serta pendekatannya yang “Zen” saat berkreasi. Semua faktor ini terbukti efektif hingga dapat menarik perhatian berbagai chef kenamaan dunia layaknya Massimo Bottura, Massimiliano Alajmo, Moreno Cedroni, dan Giancarlo PerbelliniDavide Groppi juga telah menerima berbagai penghargaan prestisius, di antaranya Design Plus Award di tahun 2014 dan ADI Compasso D’Oro Mention of Honour Award.

Berikut ini keterangan lebih lanjut mengenai koleksi terbaru Davide Groppi:

Flash

Flash

Lampu stainless steel strip dengan lebar 9 mm ini bisa direnggangkan hingga 12 m panjangnya, serta memberikan cahaya langsung yang ‘mengalir’ langsung dari sumbernya–solusi ideal untuk penerangan secara langsung di ruangan dengan langit-langit tinggi. Dinamakan Flash karena merujuk kepada tokoh pahlawan super di buku komik yang mampu berlari 7 kali lipat kecepatan cahaya.

01

Hashi

Hashi adalah lampu lantai yang dibuat untuk menyediakan penerangan langsung dengan cara yang simpel dan fleksibel. Komponen dasarnya adalah poros inti antara dua ‘sumpit’ (Hashi) yang berfungsi sebagai sumber cahaya. Kedua sumpit ini bisa diposisikan dalam berbagai cara, menciptakan efek grafis yang kuat dalam ruangan.

Infinito

Infinito

Proyek Infinito dan Flash merupakan bagian dari sebuah sistem yang ‘memecah’ lampu dan sumber cahaya, mengubahnya jadi sebuah konsep: cahaya saja. Proyek ini merupakan bentuk penghormatan kepada seni Lucio Fontana dan konsep ruangnya. Potongan tipis logam ‘memotong’ ruang untuk menciptakan penerangan langsung dan tidak langsung. Infinito dapat diintegrasikan dalam sebuah ruangan, namun di saat yang sama dapat menjadi bagian dari ruangan tersebut.

01

Morsetto

Sebuah proyek “pop”: selain menjadi alat pencahayaan yang sempurna, Morsetto juga merupakan sebuah reinterpretasi konsep atau “ready-made”. Berkat dukungan sejenis tuas besar, sumber pencahayaan dipasang jauh dari tempat dimana lampu dilekatkan dengan meja menggunakan tiga tangkai yang dapat dibongkar pasang. Morsetto merupakan lampu meja, tapi di saat yang sama, juga berfungsi sebagai suspended light yang sangat ringan.

Tetatet Flûte

Tetatet Flûte

Merupakan sebuah evolusi dari lampu Tetatet sebelumnya, lampu ini menggunakan baterai lithium yang rechargeable dan memungkinkan kolom penyangga lampu jadi ‘tidak terlihat’. Kepala lampu, dimana baterainya berada, ringan dan tampak mengapung di udara. Efeknya memang sangat inovatif dan magis. Tetatet Flûte sangat pas dengan “mis en place” yang elegan, memberikan keindahan dan spontanitas ke meja mana pun.

QuiQuoQua

QuiQuoQua

QuiQuoQua merupakan jenis lampu suspensi baru dengan baterai isi ulang. Sumber pencahayaan diaplikasikan secara magnetis ke piring logam yang menggantung dari langit-langit menggunakan kawat baja yang sangat tipis. Tidak seperti yang mungkin Anda bayangkan, efeknya malah menjadi sangat elegan. Simpelnya, QuiQuoQua memberikan pencahayaan dimana pun Anda menginginkannya.