presented by

ADIDAS X KANMO GROUP: EXHIBITION UEFA EURO 2024™️ EXPERIENCE

SHARE THIS
2.74K

Published by Sugar & Cream, Monday 24 June 2024

Images courtesy of adidas

Atrium Pondok Indah Mall 3 : 11-30 June 2024

adidas bersama mitra retailnya, Kanmo Group, resmi menggelar exhibition khusus guna merayakan ajang sepak bola bergengsi yang dihelat empat tahun sekali, yakni UEFA EURO 2024™️. Acara ini akan digelar selama kurang lebih tiga pekan dari tanggal 11-30 Juni 2024 di Atrium Pondok Indah Mall 3, dan diharapkan dapat menghibur para penggemar sepak bola di tanah air dengan berbagai merchandise, jersey, memorabilia, serta games-games dengan hadiah menarik.

Acara ini dibuka untuk umum sejak tanggal 11 Juni 2024, dengan peresmian exhibition yang dilakukan pada tanggal 14 Juni 2024, melalui kegiatan press conference dan podcast special persembahan Sport77, siniar media sepak bola kenamaan Indonesia. Menampilkan Praz Teguh dan Riphan Pradipta serta bintang tamu penggawa Timnas Indonesia, Ernando Ari, podcast ini akan mendiskusikan tren terhangat dunia sepak bola.

Ramadhan Sananta

Pada momen tersebut, Cinita Dewi Mayakatri, Senior Activation Manager dari adidas Indonesia, mengatakan, “Perhelatan Euro menjadi momen penting bagi penikmat sepak bola di seluruh dunia karena momen ini hanya diadakan selama 4 tahun sekali. Meski tidak ikut berpartisipasi, namun masyarakat Indonesia tentunya memiliki negara jagoan yang mereka nantikan penampilannya di event ini. Kami harap dengan diadakannya event ini geliat olahraga, khususnya sepak bola di Indonesia makin semarak lagi.”

Presented by Galleria

Sementara itu, perwakilan Kanmo Group, Lee Walker, mengatakan, “Kami merasa terhormat dapat mendukung adidas dalam mengadakan instalasi imersif dan menarik dalam menyambut liga Euro 2024. Kami memprediksi euforia kali ini menjadi kesempatan yang luar biasa bagi kami untuk menghadirkan pengalaman yang berbeda dan menyenangkan bagi para pelanggan kami. Dengan exhibition ini, kami ingin para penikmat sepak bola merasakan semangat dan kegembiraan yang sama seperti berada di stadion. Kami berharap kolaborasi ini dapat memberikan dampak positif, tidak hanya bagi penggemar sepak bola tetapi juga bagi pertumbuhan olahraga di Indonesia secara keseluruhan.”

Rian Ekky Pradipta & JFlow

Pameran yang akan dihelat hingga 30 Juni 2024 ini turut mengundang para pesepak bola cilik dari sekolah sepak bola yang akan disuguhkan Grassroot Day, di mana mereka dapat menikmati beragam challenge yang dapat mengasah skill sepak bola. Selain itu, masyarakat luas juga dapat berpartisipasi dalam exhibition dengan mengikuti challenge berhadiah merchandise menarik dari adidas sepanjang 12-30 Juni 2024.
Febrian

Coulisse | INKZipblind & VF