Thonet Club Chair Newest Collection
Published by Sugar & Cream, Wednesday 26 October 2016
New Club Chair S 830
Brand furnitur asal Jerman, Thonet, menambahkan tiga model anyar dalam seri Club Chair S 830. Kursi yang pertama kali diluncurkan pada Salone del Mobile 2015 ini memperkenalkan tiga rangka berbeda dan tambahan fitur spesial, yakni writing panel (meja tulis) pada versi terbarunya. Istimewanya, writing panel ini bisa diletakkan baik di sisi kiri maupun kanan kursi, juga dapat diputar. Meja kecil ini dapat digunakan untuk menaruh tablet atau notebook, juga minuman.
Writing Panel
Adapun koleksi terbaru armchair ini di antaranya S 835 dengan kaki kursi yang terbuat dari kayu (bentwood leg), sangat nyaman untuk area living. S 834 dengan rangka besi (cantilever tubular steel frame) yang mana tingginya telah disesuaikan dengan meja makan sehingga membuatnya cocok sebagai kursi restoran. Sementara S 833 dengan kaki aluminiun dan filigree yang elegan menjadikannya pilihan untuk mengisi conference hall maupun area lounge. Kursi yang didesain oleh Emilia Becker dari Thonet Design Team ini tidak hanya membuat varian Club Chair S 830 tepat digunakan untuk memenuhi berbagai kebutuhan dan karakter ruangan, melainkan juga sebagai statement estetis karena keindahan kombinasi warna, material, serta bentuknya. (IK)
Cantilever Tabular Steel
Bent Beech & Fourleg Cross

ART MOMENTS BALI 2023
ArtMoments untuk pertama kalinya diadakan di Bali pada 23 – 25 Juni 2023 mendatang di InterContinental Bali Resort, Jimbaran.
read more
LUMINE PRESENTS POP UP STORE AT ASHTA DISTRICT 8 JAKARTA
LUMINE Pop Up Ashta in Ashta District 8 Jakarta has succeeded in drawing many customers of all ages by showcasing Japanese-inspired visuals with warm wood...
read more
KLOPF ARCHITECTURE: SAN FRANCISCO MODERN VIEW HOUSE
A charming mid-century modern house in San Francisco by Klopf Architecture (remodel the interior with some minor exteriors), Blending modern, minimal...
read more
EGOITALIANO AT MILANO DESIGN WEEK 2023
Egoitaliano participates in the Salone del Mobile.Milano presents technology through imaginary and immaterial realms, with the concept of Reality is...
read more
Rumah Palem
Unik dan dinamisnya rancangan arsitektur Rumah Palem, karya arsitek Andra Matin tidak lepas dari diplomasi dengan keberadaan posisi pohon palem yang...
read more
The Genius Loci of Alex Bayusaputro
Designer Alex Bayusaputro, the winner of the Designetal Design & Architecture 2014 award in London is always on the move with his design as well as his...
read more