DOLCE & GABBANA CASA DEBUTS AT MILAN DESIGN WEEK 2022
Published by Sugar & Cream, Friday 15 July 2022
Images courtesy of Dolce & Gabbana Casa
Embodying a Different Italian Spirit
Pada ajang Milan Design Week 2022 lalu, koleksi baru dari Dolce & Gabbana Casa menampilkan motif khas rumah mode ini dan perhatian khusus pada craftsmanship Italia. Dolce & Gabbana mengumumkan pembukaan dua butik pertamanya di dunia yang didedikasikan untuk dunia furnitur di Milan di Corso Venezia 7 dan Via Durini 23.
Debut perabotan rumah dan aksesoris yang terdiri dari empat koleksi khas, masing-masing mewujudkan semangat Italia yang berbeda. ‘Blu Mediterraneo’ menampilkan motif sensual dalam warna laut, sementara ‘Carretto’ menampilkan estetika dan kerajinan Sisilia yang unik, disuling dalam serangkaian pola warna-warni cerah yang mengingatkan pada Maiolica. Terakhir, ‘Zebra’ dan ‘Leopardo’ dengan motif hewan yang secara khas mengambil alih permukaan furnitur dan aksesori. Koleksi ini seakan membangkitkan gaya hidup, rasa hormat terhadap tradisi dan inovasi yang selalu menjadi bagian dari DNA label ini
Presented by Interni Cipta Selaras
Butik baru di Corso Venezia 7 memamerkan aksesori perabotan seperti twill dan bantal duchesse, selimut bermotif, Murano mouth-blown glass, dan piring keramik Sisilia untuk melengkapi mise en place, sementara lilin beraroma dan aksesori kayu berpernis merayakan keahlian terbaik khas Italia dan seni hidup di rumah.
Dari large fabric sofas hingga lacquered oak tables, hingga lemari bar yang dilengkapi aksesori, perabotan dari Dolce & Gabbana Casa ‘menemukan’ tempat mereka di butik di Via Durini 23, diwujudkan dalam kolaborasi dengan Luxury Living Group, perusahaan terkemuka di segmen furnitur mewah dan gaya hidup. (DB)

SOLIDS B&B ITALIA 2023
B&B Italia presents a line of their new collection at Milan Design Week 2023.
read more
Milan Design Week 2023 – Edward Barber & Jay Osgerby
During Milan Design Week 2023, Edward Barber and Jay Osgerby have revealed new collections for 4 globally renowned Italian brands.
read more
KLOPF ARCHITECTURE: SAN FRANCISCO MODERN VIEW HOUSE
A charming mid-century modern house in San Francisco by Klopf Architecture (remodel the interior with some minor exteriors), Blending modern, minimal...
read more
davide groppi UNVEILS NOVELTIES 2023
Discover davide groppi's Novelties 2023, an exhibition of work characterized by purity, sparkles, transparencies, and irony, at Euroluce, Hall 13 stand...
read more
Rumah Palem
Unik dan dinamisnya rancangan arsitektur Rumah Palem, karya arsitek Andra Matin tidak lepas dari diplomasi dengan keberadaan posisi pohon palem yang...
read more
The Genius Loci of Alex Bayusaputro
Designer Alex Bayusaputro, the winner of the Designetal Design & Architecture 2014 award in London is always on the move with his design as well as his...
read more