Creativity and Design Collaboration at HOSPITALITY Indonesia 2018
Published by Sugar & Cream, Wednesday 21 November 2018
Text by Dira Rohmatun, images courtesy of HOSPITALITY
Furniture & Craft Indonesia, Mozaik Indonesia, and Hotel Sourcing Indonesia
Banyak hal menarik yang terjadi selama pelaksanaan HOSPITALITY 2018 yang diadakan pada 24-27 Oktober lalu. Sambutan yang meriah oleh berbagai pecinta industri desain, menjadikan pekan desain ini yang terdepan dikalangannya. Mari sedikit kilas balik apa saja yang ada pada ajang ternama ini;
HOSPITALITY Indonesia 2018 yang menaungi konsorsium tiga pameran dari Furniture & Craft Indonesia, Mozaik Indonesia, dan Hotel Sourcing Indonesia resmi dibuka oleh Ketua Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) – Lea Aviliani Aziz, serta Ketua Umum Indonesia Furniture & Craft Promotion Forum (IFPF) – Erie Sasmito, Ketua Himpunan Desainer Mebel Indonesia – Ira Samri, dan Ketua Umum Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia – yang diwakili oleh Maulana Yusran Wakil Ketua Panitia bidang Organisasi.
Lea Aviliani Aziz, Ira Samri, Maulana Yusran, Erie Sasmito
Bertempat di JIExpo Kemayoran, tiga pameran ini menempati dua venue berbeda yaitu Hall B dan Hall C yang diikuti oleh 115 brand dengan berbagai produk menarik dari dalam maupun luar negeri. Terlihat di Hall B diramaikan dengan pameran Furniture & Craft Indonesia dan juga Hotel Sourcing. Di mana area Furniture & Craft Indonesia berjajar produk-produk kerajinan tangan dari para pengrajin tanah air. Salah satunya yaitu produk anyaman rotan hasil kerajinan dari DOMASINDO asal Desa Domas, Gresik, Jawa Timur, menjadi sebuah kursi, hiasan, dan mebel yang bergaya casual dan minimalis. Ada juga produk furniture dan hiasan kayu hasil daur ulang kayu bekas yang dibawa oleh CV Nuansa Kayu Bekas asal Solo yang menjadi karya seni bernilai tinggi.
Furniture & Craft Indonesia
Bergeser ke area Hotel Sourcing, nampak sejumlah exhibitors pendukung insdustri perhotelan memajang berbagai peranti hotel yang futuristik dan kecanggihan teknologi yang berkualitas ditampilkan dari berbagai brand seperti V2 Indonesia, Vivere, Otten Coffee dan masih banyak lagi. Salah satu booth yang menarik di area ini adalah milik Capsule Indonesia yang memamerkan hotel kapsul berukuran 2,3m x 1,3m, di mana para pengunjung dapat merasakan langsung sensasi menginap di hotel berukuran mungil.
Hotel Sourcing Indonesia
Sementara di venue Hall C, dimeriahkan dengan suasana dari pameran Mozaik Indonesia. Untuk menyusuri area ini, pengunjung melewati tunnel connecting yang menjadi penghubung antara Hall B dengan Hall C – tunnel connecting ini diinstalasi oleh Eugenio dengan berbagai perlengkapan makan yang terbuat dari keramik diletakkan di atas batu bata.
Tunnel connecting by Eugenio
Area Mozaik Indonesia, dikelilingi oleh produk lokal yang menggaet berbagai pelaku industri Indonesia seperti institusi pendidikan yang tergabung dalam Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII), perusahaan mebel, dan label global lainnya dengan berbagai produk yang menarik mata. Salah satunya adalah Interlook yang menampilkan kacamata Virtual Reality sebagai presentasi karyanya, di mana pengunjung dapat “menyusuri” ruang-ruang berisi desain produknya secara digital.
Mozaik Indonesia
Selain menampilkan produk, berbagai acara menarik disematkan untuk menambah suasana semakin meriah. Salah satunya, adanya seminar Design Day yang mengangkat tema Indonesia Trend Forecasting dan Hospitality Beyond 2025 yang membahas seputar perkembangan dunia tren di dunia desain dan potensi serta peluang di industri hospitality dengan menghadirkan narasumber yang mumpuni di bidangnya. Selain itu, ada pula workshop Kokedama yang dipandu oleh Emillie Garden – belajar membuat wadah pengganti pot dengan cara membuat bola tanah yang ditutupi lumut, di mana tanaman dapat tumbuh di atasnya. Keseruan acara tersebut berlangsung di IDEA Space yang terletak di Hall C.
Design talk
Design day
Workshop Kokedama
Adanya HOSPITALITY Indonesia 2018 ini menjadi wadah yang tepat bagi para industri lokal untuk memperluas networking dengan para buyer dari mancanegara.

QU PREVIEW MILAN DESIGN WEEK 2023: MAGRITTE BY STUDIO 63
At Milan Design Week 2023, Qu presents MAGRITTE, a lighting collection with a minimalist, sophisticated, and elegant design for outdoor and indoor...
read more
PLAZA INDONESIA X YAYASAN HAPPY HEARTS INDONESIA – CHARITY DINNER
Charity dinner dalam perayaan hari jadi Plaza Indonesia terlaksana dengan meriah pada malam 7 Maret 2023 lalu di La Moda Plaza Indonesia.
read more
XAVIER LOUP: LIVE IN HARMONY WITH NATURE
In an exclusive interview with Xavier Loup, Art Director dan Landscape Architects about his landscape design, projects and more.
read more
SANIHARTO X THE ST REGIS JAKARTA: ‘AN INTIMATE VALENTINE AFTERNOON’ (FLEUVE COLLECTION BY VIVIANNE FAYE)
‘Intimate Valentine Afternoon 2023’ by SANIHARTO X The St Regis Jakarta presents a show unit with Fleuve Collection by desainer Vivianne Faye.
read more
Rumah Palem
Unik dan dinamisnya rancangan arsitektur Rumah Palem, karya arsitek Andra Matin tidak lepas dari diplomasi dengan keberadaan posisi pohon palem yang...
read more
The Genius Loci of Alex Bayusaputro
Designer Alex Bayusaputro, the winner of the Designetal Design & Architecture 2014 award in London is always on the move with his design as well as his...
read more