BV Twist by Bottega Veneta
Published by Sugar & Cream, Wednesday 22 January 2020
Text by Farida Esti, Image courtesy of Bottega Veneta
A New Contemporary Style
Ikatan simpul selalu menjadi elemen khas pada brand Bottega Veneta. Elemen tersebut terdapat pada produk berbahan kulit, pakaian, perhiasan, hingga aksesori lainnya. Baru-baru ini Bottega Veneta meluncurkan lini fashion pria dan wanita pada koleksi Pre Spring/Summer 2020. Pada koleksi tersebut rumah mode asal Italia ini memperkenalkan fashion modern terbaru, yaitu BV Twist. Produk tersebut merupakan sebuah clutch berbentuk segitiga dengan desain simpul besar di bagain atas yang dapat digunakan sebagai pegangan.
BV Twist memiliki motif geometris dengan retsleting pada bagian bawah clutch. Produk ini tersedia dalam warna dan material berbeda, yaitu material Cloudy Suede Intrecciato terbaru serta Craquele yang memiliki efek retakan unik. Clutch ini juga tersedia dalam beberapa warna terang hingga gelap seperti oranye, biru muda, hitam, cokelat, dan emas. Desain yang fleksibel dan terkesan santai membuat BV Twist cocok dikenakan pada malam hari atau bisa memberikan tampilan informal jika dikenakan pada siang hari.
Presented by Som Santoso
Pada koleksi teranyar ini, Daniel Lee selaku Creative Director kembali menerjemahkan fashion dalam kehidupan modern. Jika dilihat lebih dalam lagi, koleksi ini memiliki benang merah penghubung dengan koleksi sebelumnya. Keduanya dikerjakan bersama, memiliki banyak varian produk, dan memiliki bahasa desain yang sama. Namun koleksi Pre Spring/Summer 2020 ini lebih presisi, penuh pertimbangan, dan hasil lebih baik lagi.

RIVA1920 – A TABLE ALWAYS TELLS A STORY
A table always tells a story! Discover Alter Ego, Revo Table and Vela Table from RIVA1920, bespoke name for refined elegance and authentic style.
read more
TOO HÔTEL TAKES PARISIAN SCENERY TO THE NEXT LEVEL
TOO Hôtel offers guests the charm of the high Parisian skies by experiencing high-spec design with outstanding service while revealing the...
read more
CHOPARD LAUNCHES TWO NEW COLLECTIONS FOR CHINESE NEW YEAR 2023
Chopard creates two limited-edition 88-piece collections to celebrate the tradition of the Lunar New Year through L.U.C XP Urushi Year of the Rabbit and...
read more
MAISON NUMÉRO 20 – GRAND MAGIC HOTEL
Grand Magic Hotel, the first digital immersion hotel experience with common areas designed by Oscar Lucien Ono, founder of Maison Numéro 20, in...
read more
Rumah Palem
Unik dan dinamisnya rancangan arsitektur Rumah Palem, karya arsitek Andra Matin tidak lepas dari diplomasi dengan keberadaan posisi pohon palem yang...
read more
The Genius Loci of Alex Bayusaputro
Designer Alex Bayusaputro, the winner of the Designetal Design & Architecture 2014 award in London is always on the move with his design as well as his...
read more