Barovier & Toso 2016 Collections

SHARE THIS
3.30K

Published by Sugar & Cream, Thursday 23 June 2016

The Five New Collections

Rangkaian lampu LED dalam komposisi bentuk yang indah dan elegan diperkenalkan Barovier & Toso sebagai koleksi terbarunya di tahun 2016. Kelima produk ini memiliki karakter kuat yang juga bersifat fleksibel, membuatnya pantas digunakan sebagai solusi pencahayaan hunian maupun residensial. (IK)

Untuk keterangan lebih lanjut mengenai koleksi terbaru ini dapat menghubungi Prodotti, Jakarta.

Baca juga serunya seni instalasi oleh desainer ternama Paola Navone di artikel: “Barovier & Toso With Paola Navone: Colors
4
Robin

Lekukan gelas di dalam ‘sangkar’ berbahan metal ini menyumbangkan estetika menawan dalam total kekuatan pencahayaan 20W. ‘Sangkar’ metal ini tersedia dalam glossy chrome dan satin-finished bronze, sementara warna gelas berupa kristal, abu-abu, biru, dan emas.3
Alumina

Lampu dinding ini tidak memiliki ukuran kecil seperti pada umumnya, melainkan memiliki sisi masing-masing sepanjang 85cm. Alumina terdiri dari 5 elemen berbentuk persegi empat yang dilandasi lempengan satin-finish bronze, mengingatkan pada pipa-pipa industrial.2
Chechi

Dengan bentuk bola yang dilingkari cincin layaknya lambang Olimpiade ataupun astronomi dan sinaran lampu halogen, Chechi membentuk sebuah harmonisasi pencahayaan. Terdiri dari 12 bola lampu dengan 2 bentuk berbeda, juga memiliki versi dengan 8 bola lampu.
5
Hanami

Blown glass yang bentuknya menyerupai gelembung udara di bawah laut membuat Hanami tampak terurai dengan indahnya dari langit-langit. Terdiri dari pilihan warna aquamarine, abu-abu, liquid citron, dan kristal.1
Escher

Optical illusions dapat diterapkan dalam penggunaan ceiling lamp Escher. Terdiri dari 8 model, di mana tatanan keempat model liniernya dapat diatur sesuai kemauan (personalized) untuk memberi cahaya semi-transparan pada dinding. Sementara keempat model lainnya memiliki struktur melingkar dengan diameter dan panjang yang berbeda.

Coulisse | INKZipblind & VF