presented by

UNIQLO x Mame Kurogouchi – Innerwear Collection 2021

SHARE THIS
2.29K

Published by Sugar & Cream, Tuesday 08 June 2021

Text by Dira Rohmatun, images courtesy of UNIQLO

Your Inner, Your Beauty  

Jenama UNIQLO yang mendunia kerap menyapa penggemarnya melalui serangkaian tren yang khas melalui kreativitas-kreativitas yang mencuri perhatian. Terlebih, kolaborasinya bersama para desainer hingga label terkemuka selalu menjadi pusat perhatian para pencinta fashion. Kejutan demi kejutan pun terus mengalir di tahun 2021. Salah satunya ialah kolaborasi istimewa bersama desainer Maiko Kurogouchi dari jenama Mame Kurogouchi yang menghasilkan innerwear dalam siluet feminin nan indah. Sebuah koleksi modern yang mengekspresikan kecantikan luar dan dalam, yang siap menemani keseharian Anda dengan kenyamanan sempurna.

Selain berfokus pada serangkaian innerwear, kolaborasi bersama sosok dibalik jenama mode Jepang ini juga menghadirkan lini pakaian sederhana namun apik yang membangkitkan keanggunan seorang wanita. Diluncurkan pada Jumat, 18 Juni mendatang, koleksi ini mengambil konsep curvaceous styling yang akan menghadirkan sebuah signature lewat keahlian UNIQLO yaitu teknologi AIRism dan material 3D Knit.

Melalui Mame Kurogouchi by Maiko Kurogouchi yang didedikasikan sebagai Japanese craftsmanship, Maiko menampilkan kesenian dan detail yang cermat lewat pakaian wanita dengan desain indah yang mendapatkan pengakuan dunia. Didirikan sejak tahun 2010 ini, Maiko terus mendesain pakaiannya yang meningkatkan bentuk alami tubuh wanita. Sehingga menambah keanggunan dan kebebasan bergerak serta berekspresi pada koleksi pakaian wanita modern.

“Sebagai desainer, salah satu tantangannya adalah menghadirkan kenyamanan dari sebuah kecantikan dan jati diri feminin pada produk pakaian dalam, yang merupakan produk penting untuk sehari-hari. Merupakan pakaian yang kita kenakan pertama kali setelah bangun di pagi hari sehingga diperlukan kenyamanan pada kulit. Koleksi ini akan berkontribusi pada kesehatan juga kebahagian dalam gaya hidup,” ujar Maiko Kurogouchi.

Presented by Coulisse | INK

Dalam kolaborasinya bersama UNIQLO, Maiko menciptakan koleksi berpotongan sederhana yang dibuat secara seksama dan cermat, demi menonjolkan keindahan bernuansa feminin yang kental. Dibandrol mulai dari Rp79.000-Rp699.000, koleksi UNIQLO x Mame Kurogouchi terdiri dari jajaran produk AIRism, mesh bra, celana dalam, serta bratop yang mewah. Harga relatif terjangkau untuk sebuah kolaborasi bergengsi, terlebih lagi tersematkan teknologi paten UNIQLO (AIRism) dalam beberapa desainnya. 

Keseluruhan koleksinya menampilkan keindahan tersendiri dalam detail halus dan mewah seperti strap tipis dan ring pengait berwarna emas. Tak ketinggalan, palet warna hitam, putih, krem, dan coklat dipilih untuk melebur dengan berbagai tipe skintone wanita di mana pun secara elegan. Sebagian koleksi ini dapat dikenakan dengan pakaian apa pun, yang mendobrak batasan antara pakaian dalam dan pakaian sehari-hari.

Dengan mengusung komitmen UNIQLO dalam menciptakan LifeWear yang mendukung kenyamanan, koleksi ini menghadirkan pakaian yang menawarkan fungsi dan sensasi yang sama, baik untuk di rumah bahkan saat bepergian. Sama halnya dengan pakaian dalam, pakaian sehari-hari yang diciptakan oleh Maiko Kurogouchi juga secara bersamaan memiliki pesona elegan dan sophisticated. Tentunya, selain mengandalkan kenyamanan, koleksi UNIQLO x Mame Kurogouchi juga dirancang untuk membuat perempuan mana pun terlihat memesona, baik pada saat bersantai di rumah hingga berkeliling menikmati kota.

Coulisse | INKZipblind & VF