The Ritz-Carlton, Mega Kuningan – ‘VIVA VIETNAM’ at Asia Restaurant
Published by Sugar & Cream, Tuesday 11 July 2017
Vietnamese Cuisine : July 12 – July 22, 2017
Apa yang terbenak di pikiran Anda ketika mendengar masakan Vietnam? Roti sandwich yang renyah?, wangi noodle soup-nya? Atau lumpia basah yang segar nan sehat? Sedikitnya terdapat 10 jenis makanan popular Vietnam yang mendunia. Kini sebagian besar dapat Anda jajal di Asia Restaurant, The Ritz Carlton-Mega Kuningan di Jakarta.
Cá cuốn thì là & Chả giò sài gòn
“Makanan Vietnam adalah salah satu jenis hidangan yang ringan, sehat dan bercita rasa yang kuat,” tutur Adeza Hamzah, Cluster Director of Marketing Communications saat membuka acara ‘Tes Menu Viva Vietnam’ khusus para media tanggal 5 Juli lalu. Bertempat di Asia Restaurant di The Ritz Carlton, Mega Kuningan, Adeza Hamzah menjelaskan rencana promosi khusus kuliner Vietnam yang bertajuk “VIVA Vietnam”. Promosi kuliner dengan bahan berkualitas tinggi. bercita rasa kuat dan dipersiapkan oleh para juru masak terlatih dari Asia Restaurant akan berlangsung dari July 12- July 22, 2017.
Asia Restaurant, The Ritz Carlton – Mega Kuningan Jakarta
Sedikitnya ada 10 racikan hidangan lezat disajikan untuk dicicipi oleh para jurnalis. Termasuk secangkir kopi susu tradisional Vietnam yang berwarna coklat pekat sebelum diaduk dengan susu kentalnya.
Bánh cuốn
Selain cita rasa yang kuat, faktor yang menarik lainnya adalah tampilan yang memikat dan jujur harus diakui sangat memanjakan mata dan lidah sekaligus. Jangan lupa menikmati pengalaman kuliner diawali dengan pandangan pertama yaitu kesan penampilan pertama.
Dari lumpia segar yang transparan berisi sayuran dan irisan ikan (ca chuon thi la) atau Banh Cuon yaitu kulit tempung beras yang dikukus bercampur daging ayam, Bò kho – bánh mì (stewed beef with bread roll) hingga hidangan popular Phở gà (Vietnamese Chicken Noodle Soup) terasa mengundang fantasi kita berada di negara ini.
Asia Restaurant, The Ritz Carlton – Mega Kuningan Jakarta
Seperti negara lainnya, Vietnam memiliki harta karun kuliner yang khas patut dinikmati bagi pencinta kuliner. Tingkatkan pengalaman kuliner Anda dengan menjajal kuliner berkualitas tinggi khas Vietnam di Asia Restaurant. Terbuka untuk makan siang maupun malam.
Bò kho – bánh mì & Gà rang me
Jangan lupa selain hidangan primadona khusus Vietnam, Asia Restaurant dengan interior barunya yang modern dan megah menjanjikan ragam menu sehat lainnya dari mancanegara termasuk Indonesia. (JW)
Vietnamese Fried Rice & Xôi gà chiên giòn

PAVILIUN INDONESIA DI EXPO 2025 OSAKA
Paviliun Indonesia hadir di Expo 2025 Osaka yang berlangsung pada 13 April hingga 13 Oktober 2025 ini mewujudkan visi ini melalui integrasi yang harmonis...
read more
MEDIA GATHERING: ART JAKARTA GARDENS 2025
Through an open-air fair, Art Jakarta Gardens 2025 seeks to make art meaningful and accessible, promoting cultural vitality and conversation in Indonesia...
read more
MARUNI COLLECTION 2025 AT SALONE DEL MOBILE.MILANO 2025
Sneak peek Maruni Collection 2025 that will presented at Salone del Mobile.Milano 2025, Fiera Milano in Hall 22, Stand A16 from April 8 - 13, 2025.
read more
SAMSUNG PERKENALKAN GALAXY A SERIES TERBARU DENGAN FITUR AWESOME INTELLIGENCE (AI)
Ada yang baru dari Samsung! Untuk pertama kalinya, Samsung memperkenalkan fitur Awesome Intelligence (AI) secara eksklusif pada rangkaian Galaxy A Series...
read more
FONTANAARTE AT MDW 2025
FontanaArte will showcase an exclusive installation, "Sempre Blu," during Design Week 2025 in Milan, featuring Daniela Puppa and Franco Raggi, balancing...
read more
OPPO INDONESIA, MASTERCARD, DAN YCAB FOUNDATION MERAYAKAN UMKM PEREMPUAN UNGGUL DALAM LITERASI FINANSIAL DAN DIGITAL
OPPO Indonesia bersama Mastercard dan YCAB Foundation menggelar acara Penutupan dan Penyerahan Hadiah Program Power Up The Woman MSMEs (pelatihan intensif...
read more
W RESIDENCE IN SOUTH JAKARTA BY MICHAEL CHANDRA
Michael Chandra, founder of MNCO Studio Design has created the W Residence with an aesthetically pleasing, practical, and pleasant home from all...
read more
A Spellbinding Dwelling
Rumah milik desainer fashion Sally Koeswanto, The Dharmawangsa kreasi dari Alex Bayusaputro meraih penghargaan prestisius Silver A’ Design Award 2017.
read more