Houses of Style and Inspiration
presented by

8 Game Changers in Lighting in 2017 part 1

5.82K

Text by Janto Wihardja, images courtesy of each respective brand.


Monday 31 July 2017

“The history of architecture is the history of struggle for light”. Sebuah kutipan mengenai pendaran cahaya dari arsitek legendaris dunia Le Corbusier. Dunia pencahayaan memiliki hubungan erat dengan pergeseran paradigma arsitektur dan teknologi. Ketika para desainer berjuang keras untuk melakukan pembaruan dalam dunia arsitektur, peran teknlogi telah melambungkan peran pencahayaan melalui perubahan yang signifikan. Menawarkan kemungkinan tak terbatas untuk inspirasi karismatik.

Berikut 8 Game Changers in Lighting :

Wide spectrum of colours to suit your mood and the interior within your control
Philips Hue : the most invented light bulb by Philips

Philips Hue

Sebuah terobosan mengejutkan bahwa Anda mampu mewarnai ruangan Anda menyesuaikan dengan mood dan gaya ruangan hanya dengan pendaran cahaya Philips Hue. State of the art dari bola lampu Philips Hue,melalui apps atau voice control, tersedia spectrum warna warna siap memancarkan pendaran cahaya untuk mempercantik ruang dan merubah suasana hati.

LG OLED Light Panel Image : thin, flexible and offers unlimited possibilities
01
01 LG OLED Light Panel Image : thin, flexible and offers unlimited possibilities

LG OLED Light Panel Image

Pada event Euroluce 2017 di Milan, LG Display mempersembahkan koleksi lampu OLED terbaru dengan tema “The Light of Inspiration”. Dalam eksibisi ini, LG Display menunjukkan keunikan teknologi OLED yang memungkinkan terjadinya revolusi pada desain lampu, melalui serangkaian panel OLED yang inovatif. Salah satunya adalah Flexible LG Oled Light Panel yang menawarkan rancangan pendaran cahaya tanpa batas.

In the Wind by Arihiro Miyake for NEMO

Emisi cahaya LED 360 dimaksimalkan melalui bentuk yang unik untuk sebuah lampu gantung maupun lampu lantai.  Konstruksi lampu terbuat dari ektrusi aluminium dengan teknologi torsi yang dipatenkan. Melalui teknologi LED dan bentuknya, lampu rancangan Arihiro Miyake mampu merubah persepsi kita dengan bentuk lampu gantung maupun lampu lantai konvensional.

Lampu Guise di desain oleh Stefan Diez untuk VIBIA
Lampu Guise di desain oleh Stefan Diez untuk VIBIA

Guise by Stefan Diez for VIBIA

Melalui koleksi lampu Guise, Stefan Diez menampilkan pendekatan baru teknologi LED dengan mengintegrasikan cahaya melalui material gelas/kaca secara halus dan rata. Hasilnya adalah sebuah benda transparan yang memancarkan cahaya secara sempurna dan mengejutkan. Keunggulan teknologi lainnya yang disematkan adalah sebuah sensor otomatis yang mampu mengimbangi intensitas redup ketika lampu diletakan dekat dengan sebuah objek.